Kunci Agar Hati Tenang dan Bahagia

Ada tiga hal yang akan membuat kehidupan agar lebih tenang dan bahagia

Pertama kebahagiaan akan terasa jika hal yang selalu di ingat dan melekat di hati bukanlah hal hal yang ada di dunia, tetapi sang pemiliki dunia yaitu Allah SWT. Hal hal yang melekat di hati jika hanya dunia yang diingat juga takut kehilangan dunia dan meresakan bahagia maka itu bukanlah kebahagiaan yang sebenarnya, tetapi mengingat semua itu semua karena Allah SWT perbanyak zikrullah, segala sesustau di dunia, harta, keluarga, jabatan hanyalah milik Allah SWT. seperti dalam Surat Ar-Rad ayat 28

أَلَا بِذِكْرِ ٱللَّهِ تَطْمَئِنُّ ٱلْقُلُوبُ

Artinya, “Ingatlah, hanya dengan mengingati Allah-lah hati menjadi tenteram.”

Yang kedua adalah jangan di perbudak oleh keinginan kita, memiliki keinginan adalah hal yang wajar dan boleh, tetapi pilihlah keinginan yang Allah SWT sukai, hal hal yang kita inginkan belum tentu diinginkan oleh Allah, sama hal nya jika menginginkan sepatu, jika menginginkan sepatu yang bertujuan untuk memperlihatkan mereknya, kebagusannya, dan di pakai untuk di pamerkan maka bukan hal yang di inginkan Allah. Tetapi jika mengingkan sepatu tersebut karena memang dapat melindungi kaki saat berjalan maka hal itu lah yang boleh, menginginkan mobil baru, sepeda baru, dan mungkin baju baru itu juga sangat boleh, asalkan semua itu tidak menjadikan kita ujub.

Ketiga jadilah orang yang qona’ah, orang yang simple, karena semakin barang barang yang kita milik pasti akan banyak juga masalah, karena makin banyak barnag kan semakin banyak juga kita memakan waktu dan tenaga untuk barang barang tersebut, seperti memiliki motor 3 dan memilik motor 1 pasti memiliki pemikran yang beda, takut kehilamgan motor akan lebih 3 kalilipat orang yang memiliki motor 3, memikirkan STNK, service, dan Tempat menyimpan motornya akan 3 kali lipat, maka mari terima hidup ini lebih apadanya, qona’ah, lebih simple dan sesuai keperluan, jangan sesuai keinginan tetapi sesuai keperluan.

Simple adalah

اَللّهُمَّ يَسِّرْ وَ لَا تُعَسِّر, بَشِّرُوْوَلَا تُنَفِّرُو

Allahuma Yassiruu walaa tu’assiruu, basyiruu walaa tunaffiruu.

Artinya: “Permudahlah, jangan dipersulit, berilah kabar gembira, jangan ditakut-takuti.”

Jika ingin bahagia maka jangan berharap kepada makhluk

Source By: Aa Gym Youtube channel: https://youtu.be/a4HBpL7F4sY 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *